pasha123 Publish time 11-7-2017 04:33 PM

Dalam Waktu Singkat Telah Muncul 3 Versi Remix Untuk Lagu “Tired”

Bagi yang suka sama lagu-lagu EDM dari Alan Walker pasti senang saat DJ terkenal ini merilis single terbarunya yang berjudul Tired. Tapi ia tidak berhenti disitu saja melainkan sekarang sudah ada versi remix untuk lagu tersebut.
Alan Walker selalu menarik perhatian para pecinta musik EDM
Nama Alan Walker memang tidak pernah henti-hentinya menjadi perbincangan di kalangan pecinta musik EDM di berbagai penjuru dunia, khususnya di Indonesia. Pelantun single hits berjudul Faded ini senantiasa memberikan kejutan kepada para penggemarnya. Sederetan lagu dj terbaru telah dirilis oleh musisi EDM muda ini sepanjang tahun 2017.
Lagu “Tired” dan keberhasilannya di dunia musik
Pada bulan Mei yang lalu, Alan Olaf Walker merilis lagu EDM terbarunya dengan berkolaborasi dengan penyanyi pria bernama Gavin James yang diberi judul Tired. Hal ini sangatlah berbeda dengan beberapa lagu hitsnya seperti Faded, Sing Me To Sleep, Alone yang diisi oleh suara vokal penyanyi wanita cantik bersuara merdu. Dan sampai saat ini lagu Tired milik Alan Walker sudah ditonton sebanyak 32,8 juta kali di seluruh dunia. Hal ini tampaknya mengundang minat dari beberapa rekan sesama dj lainnya untuk membuat versi remix dari lagu edm hits yang satu ini. Tidak lama kemudian Alan Walker mengunggah 3 lagu dj remix dari single Tired miliknya yang langsung mendapat sambutan hangat dari para walkers, diantaranya adalah:
[*]Tired - (Kovan & Alex Skrindo Remix): Dengan sentuhan tangan Kovan dan Alex Skrindo, lagu Alan Walker ini mendapatkan element yang lebih nge-beat dan makin asyik buat di dengerin.
[*]Tired - (Lemarroy Remix): Berbeda dengan versi remix milik Kovan dan Alex Skrindo, lagu Tired yang diremix oleh Lemarroy terdengar lebih santai dengan sedikit sentuhan musik trap di dalamnya. Video versi ini juga banyak diminati oleh para Walkers dengan 398 ribu viewers (28-6-2017) dan sepertinya akan terus bertambah.
[*]Tired - (Axollo Remix): Dan yang terakhir ada dj berkebangsaan Belanda, Axollo. Dengan sentuhan future house darinya membuat lagu milik Alan Walker ini jadi lebih enak buat angguk-angguk dan geleng-geleng bersama teman-teman maupun didengerin di saat bersantai.

neurelle Publish time 11-7-2017 04:53 PM

Hmmmm....nnt la aku bukak utube..

pasha123 Publish time 13-7-2017 03:07 PM

neurelle replied at 11-7-2017 04:53 PM
Hmmmm....nnt la aku bukak utube..

klik lgsg di atas juga bisa kok :)

Pages: [1]
View full version: Dalam Waktu Singkat Telah Muncul 3 Versi Remix Untuk Lagu “Tired”


ADVERTISEMENT